Internet masuk desa pada dasarnya sudah pernah dilaksanakan beberapa waktu yang lalu , namun entah kenapa internet masuk desa tidak memiliki umur yang panjang, sebagian pengguna internet mengatakan bahwa jaringan internet masuk desa terlalu lemah signalnya dan masyarakat / pengguna internet tidak banyak merasakan banyak manfaat.
Selain karena sulitnya akses , jaringan yang lambat , dan sedikitnya masyarakat pedesaan yang mempergunakan fasilitas tersebut karena juga berada diarea atau wilayah kantor desa, internet masuk desa tahap satu mungkin masih dalam rangka percobaan.
Usianya yang tidak lama tidak jauh berbeda dengan kebanyakan program program dari pemerintah yang masuk ke pedesaan, sedari dulu setiap program dari pemerintah yang masuk desa selalu mendapat apresiasi yang lebih ketika program itu diperkenalkan , dijalakan dan kemudian dirasakan, namun kembali program demi program yang dijalankan dicanangkan dan kemudian dibangun tidak ubahnya seperti program lain yang sudah pernah dijalankan alias kembali kandas ditengah jalan.
Ketersediaan akses di indonesia yang cukup jauh dimana hanya sekitar 20 persen saja masyarakat indonesia yang merasakan akses jaringan internet menjadikan pemerintah kembali mencanangkan akses internet masuk kampung, pemerintah sebenarnya mencanangkan internet masuk dan merangkul setidaknya 50% warga indonesia secara keseluruhan namun nampaknya hal tersebut masih belum tercapai.
0 komentar:
Posting Komentar